Negara Korea memiliki keunikan tersendiri, dalam hal makanan, budaya dan bahasa. Banyak hal yang berbeda dengan Indonesia, terutama dalam 3 hal tersebut. Tak heran apabila seseorang yang baru menginjakkan kakinya di Korea akan kebingungan dan berusaha mencari informasi selengkap-lengkapnya tentang banyak hal, meski ada juga yang akhirnya hidup terisolasi (menyendiri) karena takut salah dalam melangkah.
Beberapa hari yang lalu, saya mendapati seseorang yang baru datang di Korea dan kebingungan bagaimana bisa hidup di Korea (karena permasalahan seperti yang saya sebutkan diatas). Beliau terus mengirim email yang isinya kekhawatiran karena di Korea dia hidup sendiri, tidak tahu bahasa, bagaimana berkomunikasi, dll dsb. Hari ini saya membaca email dari beliau. Beliau menyatakan sangat gembira setelah beberapa hari di Korea, akhirnya bisa jalan-jalan dan melihat bahwa sebenarnya tidak terlalu sulit untuk menghadapi kenyataan hidup di Korea (terutama dalam hal bahasa). Hal ini tidak lain karena adanya teman-teman satu negara-nya yang membantu untuk melihat keadaan sekeliling dan mengajarinya untuk bisa "bertahan hidup".
Dalam kehidupan kita, seringkali kita mengalami hal yang sama. Setelah menyatakan berani melangkah pada suatu tujuan tapi akhirnya terhenti dengan ketakutan-ketakutan yang menghambat langkah kita. Ketakutan yang semestinya tidak perlu terjadi, ketakutan yang semestinya tidak perlu dikhawatirkan akhirnya menghantui perasaan kita dan membuat kita terhambat dalam melakukan hal yang "BISA" kita lakukan.
Ketika kita telah memiliki visi, janganlah kita terhenti melakukan hal yang telah terlihat jelas di depan mata kita. Raihlah mimpi itu. Raihlah visi itu. Terkadang, kita tidak bisa sendirian dalam meraih visi itu. Kita membutuhkan "pengiring". "Pengiring" yang saya maksud dari cerita di atas adalah teman-teman (satu negara, satu bangsa, seiman, satu daerah, dll dsb.) yang membuat kita mengerti tentang perjalanan hidup kita. Tetapi, jangan lupa.... bahwa kehidupan kita juga diiringi oleh SAHABAT SEJATI, SOBAT YANG SETIA, Pencipta kita...., yang selalu menyertai setiap langkah dan permasalahan dalam kehidupan kita.
Jangan takut melangkah. Kita memiliki "pengiring" yang agung yang selalu beserta dengan kita.
Personal Branding
11 years ago
No comments:
Post a Comment